Home Top Ad

Responsive Ads Here

Search This Blog

Hari terakhir minggu pertama ini sangat menantang buat Ibu Fatha mempraktekkan latihan kemandirian untuk Fatha. Pasalnya kondisi ayah Fath...

Melatih Kemandirian Day #7


Hari terakhir minggu pertama ini sangat menantang buat Ibu Fatha mempraktekkan latihan kemandirian untuk Fatha. Pasalnya kondisi ayah Fatha yang baru saja keluar dari RS akibat vertigo yang dideritanya dan Fatha yang masih diare.

Ibu yang masih ada pekerjaan di luar kantor akhirnya memboyong ayah dan Fatha ke hotel sehingga bisa diawasi dengan baik tanpa memecah perhatian seperti hari-hari sebelumnya, pergi pulang di dua kota. Ibu belum bisa memberikan pilihan pakaian Fatha untuk dibawa karena waktu yang cukup terbatas. Pun ketika waktu tidur tiba, Fatha masih asyik menjelajah kamar tidurnya.

PicsArt_10-13-10.36.31.png

Meskipun demikian, saat menjelang mandi keesokan harinya, Fatha cukup kooperatif. Ia melepas sendiri piyama tidurnya setelah dibantu ibu membuka kancing bajunya.

Acara mandi juga terasa menyenangkan karena Fatha bermain air di "ember mandi" yang berukuran lebih besar daripada yang ada di rumah.

PicsArt_10-13-11.10.36.jpg

Fatha juga sudah mulai ingin melakukan semuanya sendiri, termasuk mencoba membasuh sabun mandi yang ada di seluruh tubuh dengan menggunakan "gayung" (ia menyebutnya "duk" alias "ciduk", bahasa Jawa untuk gayung). "Gayung" yang ia gunakan sebenarnya adalah mangkok plastiknya yang biasa digunakan untuk menyajikan makanan.

Terima kasih sudah bekerja sama dengan baik ya Nak..

#Harike7
#Tantangan10hari
#GameLevel2
#KuliahBundaSayang
#MelatihKemandirian
#InstitutIbuProfesional

0 comment(s):