Home Top Ad

Responsive Ads Here

Search This Blog

Permainan kami malam tadi terinspirasi dari beberapa barang tak terpakai yang cukup memenuhi tempat. Memanfaatkan kardus sepatu bekas dan ...

Mencocokkan Warna Sedotan (Stimulasi Kecerdasan Logis-Matematika)

Permainan kami malam tadi terinspirasi dari beberapa barang tak terpakai yang cukup memenuhi tempat. Memanfaatkan kardus sepatu bekas dan sedotan warna-warni, Fatha dan Ibu beraksi.

Awalnya Ibu melubangi bagian atas kardus sepatu dengan menggunakan cutter. Fatha sudah bersemangat ingin membantu, namun Ibu alihkan dengan spidol warna-warni. Setalahnya, kami berdua mewarnai bagian tepi lubang dengan spidol yang warnanya sesuai dengan warna sedotan.

Jadilah mainan kami..

Ibu kemudian menjelaskan aturan mainnya pada Fatha. Ia harus mencocokkan warna sedotan dengan warna tepi lubang, lalu sedotan dimasukkan pada lubang tersebut.




Awalnya, permainan berjalan mulus, Fatha meletakkan sedotan pada lubang yang sesuai. Tak berapa lama, ia sudah menemukan ide permainan baru, memperlebar lubang dengan spidol dan jari tangan.


Terakhir, bukan hanya jari, seluruh badan Fatha masuk ke dalam kotak sepatu :))



#Harike10
#Tantangan10hari
#Level6
#KuliahBunsayIIP
#ILoveMath
#MathAroundUs
#ThinkLogic

1 comment:

  1. Hahaha itu kesukaan semua anak, sukanya uwik uwik lubang biar tambah besar...

    ReplyDelete